Setelah menjadi orang tua, aku sangat merasakan betapa besar pengorbanan dan rasa sayang orang tua kepada anaknya, dan tidak akan cukup usia orang tua itu bagi sang anak untuk membalasnya. Itu mungkin one of those things that you can only pay forward.
Menurut pelajaran mitologiku dulu, figur ayah adalah sosok yang membimbing dan menunjukkan arah, sedangkan figur ibu adalah yang melindungi dan menyayangi. Aku sangat beruntung untuk memiliki lebih dari satu pasang orang tua, ragam mereka memberikan pengalaman yang bewarna-warni.
Bersyukurlah kalau masih memiliki orangtua. Jangan menunda untuk mengatakan bahwa kamu menghargai usaha mereka sejauh saat ini. Tidak masalah kok untuk menyatakan rasa sayang setiap hari, we do it everyday.
Happy thoughts to you all.
No comments:
Post a Comment